Cara Memunculkan Video Youtube Kecil Melayang – Picture in Picture

Fitur Picture in Picture merupakan fitur yang jarang sekali dimanfaatkan oleh pengguna Youtube. Hampir semua browser menfasilitasi ini, yang sudah pernah saya coba adalah Chrome, Safari, M. Edge, dll. Kamu masih tetap bisa melakukan aktifitas lain di laptopmu tanpa harus bolak balik menyaksikan tampilan video youtube.

Dengan mengaktifkan picture in picture ini otomatis gambar video akan menciut/mengecil dan tetap berada di atas layar meskipun kamu berpindah aplikasi. Tampilan gambar video juga fleksibel, dapat kamu atur ukurannya.

Tutorial Picture in Picture Youtube

Caranya sangat mudah, berikut ini langkah-langkahnya:

  1. Kamu klik kanan pada bagian layar video YouTube,
  2. Kemudian kamu klik kanan lagi di layar video tersebut (jadi 2 kali klik kanan layar video),
  3. Lalu pilih picture in picture. Tampilannya seperti gambar di bawah ini:
Cara Memunculkan Video Youtube Kecil Melayang
Memilih Picture in Picture

Contoh Hasil Picture in picture Youtube

Cara diatas saya mencontohkan menggunakan browser google chrome, browser yang lain bisa jadi berbeda, kamu bisa mencoba-mencobanya. Setelah kamu klik picture in picture gambar video akan secara otomatis mengecil dan berada di pojok kanan bawah.

Kamu juga bisa mengatur ukuran sesuai selera. Gambar video ini akan tetap ada dan berada di atas meskipun kamu minimize browser. Berikut hasilnya:

Cara Memunculkan Video Youtube Kecil Melayang

Tutorial Video

Mudah-mudahan ini bermanfaat, bagikan kepada teman, dan kerabat kamu. Jika kamu masih bingung cara diatas, silahkan tonton video berikut:

Photo of author

Thoha Firdaus

Seorang yang suka mengajar, nulis di blog, buat video youtube, mencari hal yang baru.

Facebook Twitter Instagram Youtube

PENTING: Bantu kami memblokir iklan yang berbau sensitif dan pornografi dengan mengirimkan screenshot ke email: mail[et]thoha.id.

Tinggalkan komentar