Download & Cara Instal Qur’an di Word

Di artikel ini saya membagikan informasi serta tutorial bagaimana cara instal Quran di dalam Microsoft Office Word dengan mudah. Sebelumnya saya juga pernah membuat tutorial tentang Download Kartu Prestasi untuk Anak Santri.

Artikel ini mungkin bisa menjadi referensi bagi teman-teman yang mau atau ingin terbiasa menulis tulisan Al-Quran di dalam Microsoft Office Word. Cara lama mungkin yang Anda lakukan adalah dengan mencopy tulisan Quran online kemudian di paste di dalam word.

Bagaimana jika kita langsung menanamkan saja Al-Qur’an di dalam Word?

Downloader

Cara ini bisa kita lakukan dengan cara menambahkannya melalui Add-Ins. Jadi nanti akan ada menu tersendiri yang muncul di dalam word.

Alhamdulillah untungnya Kementrian Agama (Kemenag) telah menyediakan aplikasi ini. Jadi kita bisa langsung mendownload dad memakainya secara untuk kita instal di word secara gratis. Aplikasinya dapat Anda download disini:

Atau Anda juga bisa mendownload aplikasinya melalui halaman resmi kemenag disini.

Di halaman tersebut akan Anda temui 2 downloader. Yaitu sebagai berikut:

  • Font Isep Misbah. Yaitu aplikasi font yang nantinya digunakan untuk menampilkan tulisan Arab. Saran saya ini jangan dulu diinstal, ini kita instal kalau-kalau nanti tulisan Arab Alquran tidak tampil atau terjadi error. Pembuat aplikasi ini mengatakan demikian.
  • Qur’an Kemenag in Word Add-Ins. Yaitu aplikasi Qur’an yang dibungkus menggunakan Add-Ins.

Dari kedua aplikasi tersebut, Font Isep Misbah mungkin yang paling mudah untuk diinstal. Tinggal double click saja dan klik instal pada bagian tampilan yang muncul, setelah itu selesai. Yang sedikit ribet mungkin pada penginstalan aplikasi Qur’an Kemenag in Word Add-Ins.

Persyaratan Aplikasi

Setelah ini akan saya pandu step by step bagaimana cara instal Qur’an Kemenag in Word Add-Ins dengan mudah. Namun sebelumnya akan saya beritahu dulu bahwa aplikasi ini dapat berjalan dengan sempurna jika aplikasi Microsoft Office Anda menggunakan versi Office 2010 atau yang terbaru, termasuk diantaranya Office 365. Untuk versi Office 2007 ke bawah saya belum bisa jamin bisa coba cek komentarnya dari Irul di bawah.

Cek Versi Bit Ms Office

Jadi sebelum kita melakukan instalasi Quran Kemenag ini, kita harus mengetahui versi bit dari Ms Office kita. Sekali lagi yang di maksud bit di sini adalah bit dari Ms Office ya, bukan bit Komputer/laptop. Karena bit Ms Office dan bit dari laptop kemungkinan bisa beda.

Yang saya akan peragakan ini adalah Ms Office versi 365. Untuk office terbaru kemungkinan akan sama. Berikut ini cara mengecek versi bit Ms Office:

  1. Buka Ms Word Anda.
  2. Masuk di menu File => Account => About Word
    Download & Cara Instal Qur'an di Word
  3. Perhatikan tulisan yang muncul pada bagian atas. Di akhir tulisan akan ada informasi bit dari Ms Office kita. Berikut ini contohnya:
    Download & Cara Instal Qur'an di Word

Instal Qur’an Kemenag

  1. Download Qur’an Kemenag in Word Add-Ins pada link yang saya sertakan di atas.
  2. Instal Quran Kemenag dengan cara double click pada aplikasi installer Anda sesuai dengan versi bit dari Ms Office Anda.
  3. Sesuaikan petunjuk instalasinya, biasanya tinggal Next, yes atau OK saja sampai nanti Finish.
    Download & Cara Instal Qur'an di Word
  4. Setelah selesai instal silahkan buka aplikasi Ms Word Anda. Jika Anda belum menemukan menu Qur’an Kemenag di bagian atas, mohon harap tenang, kita tinggal mengaktifkan untuk memunculkan saja. Silahkan lanjut langkah ke 5.
  5. Masuk menu File => Option
  6. Klik Add-ins, kemudian pada daftar Add-ins cari Quran Kemenag in Ms Word dan jangan lupa di klik. Pada bagian bawah Manage pastikan sudah terpilih Com Add-ins, lalu klik Go. Kurang lebihnya seperti gambar dibawah ini:
    Download & Cara Instal Qur'an di Word
  7. Ceklis pada bagian Quran Kemenag in Ms Word, setelah itu klik OK saja.
    Download & Cara Instal Qur'an di Word |

Kemudian akan muncul menu baru di bagian atas dengan nama Qur’an Kemenag, seperti ini gambarnya:

Download & Cara Instal Qur'an di Word |
Muncul menu Qur’an Kemenag

Tutorial Video

Jika penjelasan di atas masih belum mengerti, mungkin video ini bisa lebih dapat membantu Anda untuk mengerti bagaimana cara instal Quran Kemenag:

Kesimpulan

Oke silahkan ekspor saja menu baru yang ada di dalam Qur’an Kemenag. Mudan-mudahan ini dapat membantu Anda. Silahkan tulis saja di kolom komentar jika ada yang perlu di diskusikan.

Photo of author

Thoha Firdaus

Seorang yang suka mengajar, nulis di blog, buat video youtube, mencari hal yang baru.

Facebook Twitter Instagram Youtube

PENTING: Bantu kami memblokir iklan yang berbau sensitif dan pornografi dengan mengirimkan screenshot ke email: mail[et]thoha.id.

8 pemikiran pada “Download & Cara Instal Qur’an di Word”

Tinggalkan komentar