SOLUSI HURUF DI WORD BESAR SEMUA

Pernahkah kita mengalami permasalahan ketika kita akan mengubah huruf di dalam Microsoft Word dari besar ke kecil ternyata tidak bisa? Meskipun kita sudah mengubah font berkali-kali ternyata tetap saja huruf di word tidak mau berubah.

Biasanya ini kita dapatkan ketika kita pernah mengcopy huruf tersebut dari tempat lain ke dalam word kita. Format yang kita copy dari tempat sebelumnya juga akan ikut terbawa saat kita paste.

Kalau kita perhatikan dan kita bandingkan, huruf besar dan kecil sebetulnya sudah bisa kita bedakan. Hanya saja format tulisannya masih berbentuk huruf besar, dia hanya mengubah ukuran hurufnya saja.

Sebenarnya tidak ada yang salah dengan aplikasi Microsoft Word. Ini adalah salah satu fitur effek dari Microsoft Word, hanya saja kebetulan kita tidak sendang membutuhkan fitur tersebut. Berikut ini adalah tutorial lengkapnya:

Daftar isi:

Tutorial

1. Blok seluruh tulisan atau huruf yang akan kita ubah.

2. Pada bagian menu Home, silahkan klik icon kecil di bawah bagian Font. Atau Anda juga bisa klik CTRL + D.

SOLUSI HURUF DI WORD BESAR SEMUA |

3. Pada bagian Effect, silahkan buang ceklis bagian Small caps. Lihat gambar di bawah ini untuk jelasnya.

SOLUSI HURUF DI WORD BESAR SEMUA |

4. Jika sudah jangan lupa klik OK.

Tutorial Video

Jika tulisan di atas masih kurang jelas, silahkan tonton video berikut ini:

Penutup

Jika tutorial di atas sudah Anda lakukan seharusnya sekarang huruf sudah kembali normal. Jika ada yang perlu di diskusikan, jangan ragu untuk menulis di kolom komentar.

Photo of author

Thoha Firdaus

Seorang yang suka mengajar, nulis di blog, buat video youtube, mencari hal yang baru.

Facebook Twitter Instagram Youtube

PENTING: Bantu kami memblokir iklan yang berbau sensitif dan pornografi dengan mengirimkan screenshot ke email: mail[et]thoha.id.

Tinggalkan komentar